Jumat, 01 Februari 2019

Klasifikasi Dan Morfologi Tanaman Hias Melati

Klasifikasi Dan Morfologi Tanaman Hias Melati - Indah dan harumnya bunga melati pasti melekat di ingatan kita bagi yang pernah melihat dan mencium aromanya. Kepopulerannya ini membuat manusia tak habis akal untuk memanfaatkannya. 



Harum dari aroma melati ini dapat dimanfaatkan manusia untuk membuat parfum, teh, kosmetik, dan lain sebagainya. 

Bahkan khasiat dari bunga melati ini juga cukup banyak bagi kesehatan, seperti dapat membantu menyembuhkan sakit kepala, sakit mata, hingga sesak nafas. 

Selain itu, tanaman asal itali yang cantik ini juga sering dijadikan aksesoris bagi baju adat pengantin wanita maupun pria di daerah Jawa. Namun, tahukah kamu mengenai klasifikasi dan morfologi tanaman hias melati ini? Jika ingin tahu lebih mendalam, berikut penjelasannya: 


Tanaman hias melati dalam bahasa ilmiah / latinnya disebut sebagai Jasminum Sambac. Tanaman ini termasuk dalam Kingdom / Kerajaan Plantae, Sub Kingdom / Sub Kerajaan Viridiplantae¸ Super Division / Super Divisi Embriophyta, Division / Divisi Tracheophyta, Classing / Kelas Magnoliopsida, Ordo / Bangsa Lamiales, Family / Suku Oleaceae, Genus / Marga Jasminum L. Dan juga termasuk kedalam Species / Jenis Spesies Jasminum Sambac. 


1. Akar 

Akar dari tanaman melati ini termasuk kedalam akar tunggang yang bercabang. Dari permukaan, akar ini dapat menembus sekitar 40 hingga 80 cm ke dalam tanah. Akar tersebut juga dapat memunculkan tunas ataupun bakal tanaman baru. 

2. Batang 

Bentuk batang dari tanaman hias melati ini mulai dari bulat hingga segi empat. Selain itu, batang tersebut merupakan batang berkayu cokelat yang memiliki banyak cabang. Batang ini sedikit berbulu halus dengan tinggi sekitar kurang dari 5 meter. 

3. Daun 

Daun tanaman hias melati memiliki bentuk oval dengan ujung yang meruncing dan pangkal yang membulat. Selain itu bagian tepi dari daun ini ada merata/tidak dan juga sedikit bergelombang. Kemudian untuk ukuran panjang daun sekitar 2,5 hingga 10 cm dan lebar kira-kira 1,5 hingga 6 cm. Warna dari daun tersebut hijau dan sedikit mengkilap. 

4. Bunga 

Ciri khas dari bunga tanaman hias melati ini menyerupai terompet dengan warna yang beragam tergantung jenis dan spesiesnya. Seperti yang kita ketahui bahwa aroma dari bunga ini cukup wangi dengan susunan mahkota tunggal ataupun ganda. Namun, ada juga aroma bunga melati yang kurang wangi. Dapat kita ketahui juga bahwa bunga melati ini termasuk bunga majemuk. 

Baca Juga :
Demikianlah pembahasan mengenai klasifikasi dan morfologi tanaman hias melati, semoga dapat memberikan manfaat bagi kita semua yang telah membacanya.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.


EmoticonEmoticon